by

Gagasan listrik Masuk Sawah Gubernur Sumsel Diapresiasi Ketua Umum DPP Perhiptani

SriwijayaUpdate.Com, OKU – Peresmian Listrik Masuk Sawah dan Electrifying Agriculture Bantuan PLN Pertama di Sumsel Kabupaten OKU Timur dilakukan Gubernur Sumsel H Herman Deru bersama Ketua Umum DPP Perhiptani dan juga Gubernur Kalimatan Timur, H. Isran Noor dan Bupati OKU Timur H Lanosin bertempat di Desa Peracak Kecamatan Bunga Mayang Kabupaten OKUT, Senin (4/10/21).

Herman Deru mengatakan peresmian listrik masuk sawah ini sengaja dihadiri oleh Ketua Umum DPP Perhiptani untuk memperlihatkan terobosan tersebut bahkan Herman Deru ingin mewakafkannya untuk di adopsi di seluruh Indonesia.

“Saya sengaja mememinta pak Ketua Umum DPP Perhiptani untuk melihat ada terobosan ini untuk daerah-daerah yang tidak memiliki irigasi teknis agar dibuatkan irigasi listrik masuk sawah,” katanya.

Gagasan ini lanjut Herman Deru akan diwakafkan kalau untuk digunakan kepada seluruh petani di Indonesia karena ini cara termurah mendapatkan air meskipun diketinggian yang melebihi sumber air. Artinya bisa di hisap dan dikeluarkan untuk sawah hal ini sangat efisien .

Sementara itu, Ketua Umum DPP Perhiptani, H. Isran Noor mengatakan Kabupaten OKU Timur banyak gagasan-gagasan yang timbul luar biasa seperti tadi program PLN masuk sawah.

“Kita saksikan tadi gagasan luar biasa dan alhamdulilah pihak PLN memberikan dukungan yang sangat luar biasa mendukung produksi pertanian di OKUT,” katanya.

Turut hadir Ketua DPRD OKU Timur, H Beni Defitson, S.IP, MM, Dandim OKU 0403/OKU, Letkol ARH Tan Kurniawan, SAP, M.I.POL, Wakapolres OKU Timur, Kompol Mayestika Hidayat, SH, SIK, MH, Ketua DPW Perhiptani Sumsel Listoyo, SE, SP, M. Si serta para Kepala OPD Provinsi Sumsel. (Rel/Adv/Mus).

News Feed