SriwijayaUpdate.Com, Palembang –
Gubernur Sumsel H Herman Deru mengaku sangat bangga dengan jiwa dan semangat warga bergotong royong dalam merealiasikan pembangunan masjid secara swadaya dengan menghindari tindakan yang ilegal seperti meminta sumbangan dijalan raya.
Rasa bangga Herman Deru tersebut diungkapkannya saat melakukan safari jumat sekaligus meresmikan Masjid At-Taufik Jalan Tanjung Barangan Seokarno Hatta Palembang ditandai penandatanganan prasasti, Jumat (26/08/2022).
Herman Deru memberikan apresiasi atas semangat jemaah mushola setempat yang berniat meningkatkan kapasitas jemaah dengan memperluas bangunan sehingga berubah status dari mushola menjadi masjid dengan swadaya memberikan sumbangan berupa hibah dan mewakafkan tanah yang ditaklanjuti dengan keluarnya izin perubahan status mushola menjadi masjid dari Kementerian Agama RI.
“Saya sangat mengapresiasi dengan adanya peningkatan mushollah menjadi masjid. Dan saya berharap agar masjid ini terus dimakmurkan”pungkas orang nomor satu di Bumi sriwijaya.
(Rel/Adv/Mus).