by

Keberadaan Tim Penggerak PKK Menjadi Penting dan Strategis dalam Mendukung Program Kerja Pemerintah Melalui 10 Program Pokok PKK

SriwijayaUpdate.Com, Palembang –
Keberadaan Tim Penggerak (TP) PKK menjadi penting dan strategis dalam mendukung program kerja pemerintah melalui 10 program pokok PKK. Untuk itu, Ketua TP PKK Sumsel Feby Deru menggagas acara Temu Sapa Kader Menyongsong Keluarga Tangguh atau disingkat “TEPAK SONGKET”, yang diselenggarakan secara rutin setiap bulan dan dilaksanakan secara virtual/zoom meeting.

Feby menjelaskan alasan dirinya memilih kegiatan dengan tajuk TEPAK karena mengambil makna tepak yang adalah salah satu peralatan kelengkapan rumah tradisional yang berasal dari Sumatera Selatan. Sebuah wadah yang digunakan untuk menampung sirih, ramuan seperti getah gambir, dan pinang, serta segala perlengkapan yang digunakan untuk memakan sirih.

“Makan sirih dan ramuannya dipercaya masyarakat untuk memperkuat gigi, dalam arti kata dapat sumber-sumber informasi yang akan disampaikan diharapkan dapat memperkuat organisasi TP PKK Sumsel sampai ke tingkat dasawisma,” kata Feby Deru ketika membuka webinar perdana Tepak Songket, Rabu (19/01), di kantor sekretariat TP PKK Sumsel.

Sedangkan songket lanjut Feby adalah budaya menenun di Provinsi Sumsel yang menghasilkan maha karya yang indah dan unik, yaitu songket.

Makna songket yang akan menjadi icon di sini adalah gagasan-gagasan cerdas dan bermanfaat untuk keluarga akan keluar mengalir dari para narasumber yang penuh dengan inovasi dan kreasi, yang tujuannya adalah untuk mensejahterakan keluarga.

“Jadi gagasan acara virtual ini “TEPAK SONGKET” diharapkan menjadi wadah (TEPAK) menyampaikan berbagai informasi terkait dengan 10 program pokok PKK maupun inovasi-inovasi program yang sepenuhnya untuk membantu pemerintah meningkatkan kesejahteraan keluarga,” bebernya.

Forum ini juga akan dijadikan sebagai ajang konsultasi, koordinasi, edukasi, inspirasi, dan penyampaian informasi, dan juga menjadi (ajang) untuk memajukan ataupun sebagai sarana bagi anggota PKK dalam memberikan solusi ataupun kreativitas.

Ikut hadir pada kesempatan itu, Wakil Ketua 1 TP PKK Sumsel Fauziah Mawardi Yahya, dan jajaran pengurus TP PKK Sumsel. (Rel/Adv/Mus).

News Feed