SriwijayaUpdate. Com, Palembang –
Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru (HD) menghadiri rapat paripurna istimewa DPRD Kota Palembang dalam rangka peringatan hari jadi Kota Palembang yang ke-1338 tahun di Gedung DPRD Kota Palembang. Kamis (17-06-2021).
Dikesempatan tersebut HD mengatakan bahwa Kota Palembang merupakan kota yang dikenal karena prestasinya. “Baik dari wisata yang dimiliki kotanya maupun Sumber Daya Manusia nya yang banyak menjadi pejabat tinggi dipemerintah pusat, salah satunya Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian yang asli anak Palembang”, ucap HD.
HD juga mengapresiasi atas kinerja Kota Palembang yang dapat mengelola keungan daerah dengan baik walau ditengah kondisi pandemi Covid-19.
“Ketika banyak sekali pembatasan-pembatasan yang disebabkan oleh Covid-19, ini tentunya membuat pengaturan anggaran daerah sulit untuk dilakukan. Akan tetapi kota Palembang dapat mengatur hal tersebut dengan baik sehingga kota Palembang tetap dapat menjalankan program pembangunan sesuai dengan rencana anggaran yang dimiliki”, ungkap HD.”
HD juga menegaskan bahwa kolaborasi dibutuhkan dalam membentuk perencanaan dalam melakukan pembangun daerah. Hal ini tentunya untuk mewujudkan Visi Gubernur Sumsel yaitu Sumsel Maju Untuk Semua.
“Setiap rencana pembangunan yang dimiliki daerah tentunya harus disinkronkan dengan rencana pembangunan pemerintah provinsi. Hal ini perlu dilakukan untuk menyamakan persepsi tentang arah pembangunan yang akan dilakukan selanjutnya dan tentunya harus sesuai dengan visi kita agar terwujudnya sumsel maju untuk semua”, tegas HD.(Rel/Adv/Mus).