by

Bagikan Beras Di 5 Kecamatan, Bupati OI Ajak Warga Perangi Corona

SriwijayaUpdate.Com, Ogan Ilir - Sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir terhadap masyarakat  yang terkena dampak ekonomi akibat wabah virus corona, Bupati Ogan Ilir H.M.Ilyas Panji Alam, memberikan bantuan beras kepada Warga miskin di 5 Kecamatan dalam wilayah Kabupaten Ogan Ilir. Jum'at (17/4/2020).

Sejumlah bantuan beras tersebut, diserahkan langsung oleh Bupati Ogan Ilir H.M.Ilyas Panji Alam , dengan berkeliling mendatangi  rumah-rumah  warga di beberapa Desa dalam wilayah 5 Kecamatan yang ada di Kabupaten Ogan Ilir. yaitu di mulai dari Kecamatan Indralaya , Pemulutan Induk, Pemulutan Barat, Pemulutan Selatan , dan berakhir di wilayah Kecamatan Tanjung Raja.

Bupati Ogan Ilir , H.M.Ilyas Panji Alam, mengatakan, Pembagian beras yang dilakukannya sebagai bentuk ke perdulian Pemerintah dalam meringan beban ekonomi warga yang terdampak akibat wabah virus corona.

"Beras yang Kita bagikan ini, sebagai upaya Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir untuk meringankan beban masyarakat dampak dari wabah corona, saat ini untuk sementara kita bagikan kepada warga-warga yang betul-betul memebutuhkan, berikutnya nanti akan Kita lakukan pendataan lebih lanjut, melalui  Pemerintah Desa setempat, untuk didata  warganya  yang layak mendapatkan bantuan , mantap-mantap bae dirumah , semuanya akan Kita berikan Bantuan "  Terang Bupati Ogan Ilir

Gandi , salah satu warga Desa yang ada di Kecamatan Pemulutan Barat, menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya atas bantuan beras yang diberikan Bupati Ogan Ilir H.M.Ilyas Panji Alam.

"Saya  sangat berterima kasih kepada Bapak Bupati OI H.M Ilyas Panji Alam, atas bantuan yang telah diberikan, Kami sangat senang mempunyai pemimpin yang betul-betul merakyat  seperti ini, rela turun secara langsung mendatangi Rakyat hingga kepelosok-pelosok seperti ini,  harapan Saya semoga Pak Bupati sehat selalu, sehingga dapat membuat Ogan Ilir semangkin bersinar dan maju, terima kasih Pak Ilyas Panji Alam " Ujarnya

Turut mendampingi Bupati dalam pembagian beras tersebut, Inspektur Daerah, Muhammad Ridon, Camat dan Kepala Desa yang ada di Kecamatan yang di kunjungi , serta bebrapa OPD lainya. (Red)

News Feed