SriwijayUpdate. Com, Ogan Ilir –
Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar, S.H , membuka Lomba Panjat Pinang Peringatan Hari Ulang Tahun ke 78 Kemerdekaan RI Tahun 2023. Jumat (18/08/2023) bertempat di Lapangan Parkir Stadion Bola Kaki KPT Tanjung Senai.
Dalam rangka menyemarakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke 78 Pada Tahun 2023 ini, Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir kembali mengadakan salah satu cabang lomba yang sudah tidak asing lagi untuk dilaksanakan setiap 17 Agustusan, yakni lomba panjat pinang.
Bupati Ogan Ilir menyampaikan Kegiatan ini tidak lepas dari bentuk semangat kita bersama dalam memeriahkan dan turut bergembira dalam HUT Republik Indonesia yang ke- 78 Tahun ini, dalam hal ini Pemkab. Ogan Ilir sangat mengapresiasi kepada seluruh rekan OPD sekalian yang telah turut membantu dalam mensukseskan dilaksanakannya acara panjat pinang. Terimakasih atas segala semangat dan ide kreatif kita bersama, sehingga apa yang telah di agendakan dapat dilaksanakan dengan baik.
“Harapanya kekompakan yang telah terjalin, kerjasama yang telah dilakukan, serta kinerja kita bersama yang dilaksanakan ini dapat terus berlangsung kedepannya, sebab ketahulah tiada hasil yang baik tanpa kebersamaan dan ketekunan yang maksimal.” Ujarnya
Dihadiri oleh Sekda Kab. Ogan Ilir H. Muhsin Abdullah, ST., MM., MT, Para Asisten dan Staf Ahli Pemerintah Kab. Ogan Ilir, Perwakilan Ketua Kormi Prov. Sumsel A.W Noviadi Mawardi, beserta Kepala Perangkat Daerah terkait.(Rel/Adv/Mus)