by

Gerakan Moral Rekonsiliasi Indonesia (GMRI) Akan Segera Safari Keliling Mulai Dari Jawa Barat dan Sekitarnya

-NEWS-1,958 views

Sriwijayaupdate.Com – Cirebon Usai Covid-19 mereda Tim Konsoludasi GMRI (Gerakan Moral Rekonsiliasi Indonesia) yang dibesutnya akan segera melakukan safari ke berbagai daerah mulai dari Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Menyusul kemudian untuk wilayah Sumatra sekitarnya. Mulai dari Lampung hingga Banda Aceh, ungkap Mas Eko Sriyanto Galgendu dalam bincangnya (15/7/2021)

Program safari ini menurut dia dimaksudkan untuk segera merealisasikan gerakan moral bangsa lewat pendekatan rekonsiliasi yang diidealkan dapat menyentuh semua lapisan masyarakat. Maka itu peran serta dari banyak pihak sangat dibutuhkan keterlibatan sebagai relawan yang akan menjadi ujung tombak revolusi spiritual yang menjadi tujuan utama dari gerakan. Sehingga segenap sikap dan tindakan anak bangsa Indonedia tetap berpijak pada spirit dan gairah untuk berbuat yang terbaik bagi kehidupan bangsa dan negara Indonesia sebagai manusia serta makhluk paling mulia di muka bumi.

Karenanya, kata Eko Sriyanto Galgendu, GMRI akan senantiasa mengedapankan motto gerakan membangun nilai-nilai spiritual tidak boleh merusak tatanan yang ada. Penyempurnaan di sana sini boleh saja dilalukan, tapi substansi dari pembenahan itu menuju yang terbaik bagi kemaslahatan rakyat banyak. Maka itu, pembangunan dalam bentuk fisik akan Ikut menjadi perhatian serius serta pengarahan agar pembangunan yang dilakukan dapat selaras dan serasi dengan alam sekitarnya. Sebab GMRI sendiri selalu mengidolakan tatanan hidup yang maju namun tetap harmoni tak membuat kerusakan dan kegoncangan budaya dalam arti luas.

Kantong-kantong budaya, pemuda maupun lembaga swadaya masyarakat di daerah diharap dapat menjadi pusat kegiatan dan aktivitas para relawan yang ada di daerahnya masing-masing. Maka itu dalam acara safari ke berbagai daerah kelak yang akan dilakukan segera dilakukan oleh Tim Khusus GMRI siap untuk menyambangi atau singgah di pusat kegiatan kawan-kawan yang ada di daerah. Bagi yang siap menjadi relawan dengan arahan program melalui tahapan dialog, diskusi atau ngobrol santai bersama kelompok atau anggota paguyuban yang ada di daerah masing-masing.

Acara ngobrol santai secara informal itu akan menjadi pola sosialisasi penyadaran dan pemberdayaan. Hingga upaya membangun kesadaran dan pemberdayaan segenap warga masyarakat bisa mandiri dalam sikap dan sifat yang diliputi oleh gerak langkah serta spirit, moralitas yang mampu menjadi panutan dan pelopor bagi warga masyarakat lainnya untuk ikut serta berperan dalam upaya menata hidup dan kehidupan berbangsa dan negara yang lebih baik. Karena semua masalah bangsa dan negara kita merupakan tanggung jawab bersama segenap warga bangsa.

Insya allah, ucap Mas Eko Sriyanto Galgendu mulai minggu pertama Juli atau Agustus 2021, rencana awal ke Jawa Barat dan sekitarnya sudah bisa dimulai. Dia berharap, kondisi dan situasi pandemi Covid-19 yang masih menjadi kendala dapat segera diatasi, tergantung tekat dan kemauan kita semua dalam menghadapinya. Sebab upaya untuk mengatasi wabah jahat itu juga merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab nasionalis kebangsaan kita juga.jacob eserte(Turah)

News Feed