by

Bupati Ogan Ilir Membuka Musrenbang Penyusunan RPJPD 2025-2045 dan RKPD tahun 2025

SriwijayaUpdate.Com, Ogan Ilir –
Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar SH., didampingi Sekda Ogan Ilir H. Muhsin Abdullah ST., MM., MT., Membuka Musrenbang Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045 dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2025 Kabupaten Ogan Ilir. Selasa (26/03/2024) bertempat di Gedung Pendopoan KPT Tanjung Senai.

Diawali dengan laporan ketua tim percepatan pembangunan Kab. Ogan Ilir yang mengatakan tujuan dari Musrenbang ini untuk menyepakati isi-isi arah kebijakan dan sasaran pokok RPJPD Kabupaten Ogan Ilir dan program atau kegiatan kualitas hasil Musrenbang kecamatan serta analisa permasalahan dan isu strategis yang kemudian dituangkan didalam berita acara kesepakatan Musrenbang RPJPD dan berita acara RKPD sebagai bahan perbaikan dan penyempurnaan rancangan RKPD Kabupaten Ogan Ilir tahun 2025.

Dalam sambutannya Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar mengatakan penyelenggaraan musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) merupakan salah satu tahapan penting dalam proses penyesuaian RPJPD dan RKPD Kabupaten Ogan Ilir tahun 2025.

“Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir juga berkewajiban untuk melaksanakan penyusunan dokumen rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) yang berfungsi sebagai landasan yuridis dan operasional dalam penyelenggaraan tugas umum pemerintahan dan tugas-tugas pembangunan”

“Pada Musrenbang kali ini diharapkan dapat menyerap aspirasi seluruh stakeholder, sehingga arus utama pemikiran perencanaan pembangunan yang dilakukan pemerintah dapat dipaduserasikan dengan aspirasi yang berkembang di berbagai lapisan masyarakat” lanjutnya.

Acara ini juga dihadiri oleh Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi baso Rahman, Dandim 04/02/ OKI/OI Letkol Inf. Irsyad Mahdi Pane, Kajari Ogan Ilir Nur Surya SH., MH., Kepala BPS Ogan Ilir Ir. Suparindiyah dan peserta Musrenbang yang hadir.(Ril/Adv/Mus)

News Feed