by

Safari Ramadhan 1445 H Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar Berkunjung di Masjid Al-Basyariah Kelurahan Timbangan

SriwijayaUpdate.Com, Ogan Ilir –
Pada kesempatan kali ini Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar S.H didampingi Sekda Ogan Ilir, Kepala Perangkat Daerah Ogan Ilir, Camat, serta Lurah timbangan Safari Ramadhan 1445H/2024M Pemkab. Ogan Ilir,. Bertempat di Masjid Masjid Al-Basyariah Kelurahan Timbangan Jl. Sarjana Komp. Bunga Mas Kec. Indralaya Utara. Senin, (01/04/2024).

Antusias masyarakat bertambah saat kehadiran Bupati Panca Wijaya Akbar tiba yang dalam kesempatan tersebut, melaksanakan Rangkaian Safari Ramadhan dimulai dari berbuka bersama masyarakat, sholat isya dan tarawih.

Dalam sambutannya, Bupati Panca Wijaya Akbar menekankan pentingnya semangat dan kebersamaan dalam menjalankan ibadah Ramadhan.

Beliau menyampaikan pesan bahwa bulan Ramadan bukan hanya tentang ibadah, tetapi juga tentang memperkuat keimanan dan hubungan sosial.

Selain itu Bupati Ogan Ilir juga memberikan bantuan dana sebesar 10 juta rupiah melalui Basnaz untuk pembangunan dan pengembangan masjid di wilayah tersebut. Dana tersebut diharapkan dapat digunakan untuk memperbaiki infrastruktur masjid, seperti peningkatan kualitas fasilitas, penambahan ruang ibadah, dan berbagai keperluan lain yang dapat memajukan aktivitas keagamaan.

Ini merupakan sebagai wujud nyata perhatian pemerintah terhadap keberlangsungan kegiatan keagamaan, Bupati juga menyampaikan bantuan Beras 150 karung 5 Kg dan cinderamata berupa jam dinding baru untuk mempercantik dan menyegarkan tampilan Masjid Al-Basyariah, diharapkan dapat memberikan suasana baru dan semangat lebih dalam menjalankan ibadah di masjid tersebut.

” Bantuan ini diharapkan dapat menjadi sumber ilmu dan inspirasi bagi umat Islam dalam memperdalam pemahaman agama dan meningkatkan ibadah serta dapat menjadi tempat yang lebih nyaman dan memfasilitasi kegiatan keagamaan dengan lebih baik, ” ungkapnya.(Ril/Adv/Mus).

News Feed