by

Ikatan Guru Raudhatul Athfal Kabupaten Ogan Ilir Laksanakan Peragaan Manasik Haji Cilik dan Ibu-ibu

SriwijayaUpdate.Com, Ogan Ilir –
Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) Kabupaten Ogan Ilir menyelenggarakan kegiatan Peragaan Manasik Haji Cilik dan ibu yang berlangsung di pelataran halaman Masjid Agung An-Nur yang berlokasi di Komplek Perkantoran Terpadu Pemkab Ogan Ilir Tanjung Senai, Indralaya, Kamis (31/10/2024).

Ketua IGRA Kabupaten Ogan Ilir Ahmad Zikrillah dalam sekapur sirih yang disampaikan mengungkapkan bahwa, kegiatan tersebut merupakan implementasi, perwujudan dari program kerja tahunan IGRA Kabupaten Ogan Ilir yang dilaksanakan perdana dan terus dilaksanakan pada tahun berikutnya.

“IGRA Ogan Ilir punya program khusus buat anak-anak RA untuk dapat membiasakan diri sejak dini memahami ajaran agama Islam secara benar dan mengamalkan rukun Islam ke 5, naik haji ke Mekkah,” ungkapnya.

Selain itu, anak-anak RA sejak dini ditanamkan kaidah-kaidah untuk meningkatkan kualitas iman dan taqwa kepada Allah. Menciptakan anak-anak didik yang saleh dan saleha, bermoral tinggi dan berahklak mulia serta mengembangkan kehidupan sosial budaya, berkepribadian, dinamis dan kreatif, tambahnya.

“Kegiatan ini sekaligus sebagai penunjang pelaksanaan kurikulum yang meliputi projek penguatan profil pelajar Pancasila dan profil pelajar Rahmatal lil’alamin” ujarnya.

Ditambahkannya bahwa, pengetahuan yang diberikan pada saat pelaksanaan manasik haji cilik bertujuan agar anak didik diberikan peran untuk melakukan tawaf, sa’i yang diperkuat agar kelak mereka benar-benar menjadi calon jemaah haji pada usia dewasa.

Kegiatan peragaan Manasik Haji Cilik tahun 2024 yang diselenggarakan dengan biaya yang dibebankan kepada masing-masing RA tersebut mengusung tema, Manasik Haji Menumbuhkan Niat Berhaji Sejak Dini. Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 436 orang anak didik, ibu-ibu berjumlah 500
guru dan kep. RA berjumlah 117.

Sementara itu Pemkab Ogan Ilir yang diwakili oleh Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra Dicky Sailendra, S. Sos Dalam sambutannya, ia menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat menanamkan nilai-nilai keislaman sejak dini.

“Saya berharap manasik haji anak ini tidak hanya menjadi pengalaman yang menyenangkan bagi mereka, tetapi juga menumbuhkan kecintaan dan kerinduan untuk suatu saat nanti menunaikan ibadah haji di Baitullah,” ujar Dicky.

Acara ini dihadiri juga oleh Kabag Kesra Kabupaten Ogan Ilir H. Ahmad Al Batani, SHI, M.Si, Kasubag TU kemenang Ogan Ilir Perianto, M. Pd dan sejumlah tamu undangan lainnya. (Mus).

News Feed