by

Ketua DPRD Ogan Ilir Soeharto HS, SH Pimpin Rapat Paripurna X DPRD Kabupaten Tahun Sidang 2024

SriwijayaUpdate.Com, Ogan Ilir –
Rapat Paripurna X DPRD Kabupaten Ogan Ilir Tahun Sidang 2024 Pada pembicaraan tingkat Kesatu ( Lanjutan ) dalam rangka Penyampaian Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Kabupaten Ogan Ilir terhadap Nota Pengantar Bupati Ogan Ilir atas Raperda tentang Perubahan APBD Kabupaten Ogan Ilir Tahun Anggaran 2024.

Rapat berlangsung pada hari Selasa, 13/8/2024) di Gedung Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Ogan Ilir, Dipimpin dan dibuka langsung oleh Ketua DPRD Ogan Ilir Soeharto HS, SH didampingi Wakil Ketua II Ahmad Syafe’i, S.Sos dan Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani, SH., MH dihadiri juga Anggota DPRD Kabupaten Ogan Ilir beserta Jajaran Kepala OPD Kabupaten Ogan Ilir dan juga Camat se-Kabupaten Ogan Ilir.

Seusai rapat paripurna Ketua DPRD Ogan Ilir mengatakan rapat kali ini pembicaraan tingkat Kesatu ( Lanjutan ) dalam rangka Penyampaian Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Kabupaten Ogan Ilir terhadap Nota Pengantar Bupati Ogan Ilir atas Raperda tentang Perubahan APBD Kabupaten Ogan Ilir Tahun Anggaran 2024.

“Dalam waktu dekat akan dilanjutkan dengan rapat paripurna tanggapan Bupati Ogan Ilir, tentunya kita berharap agar seluruh tahapan ini berlangsung sesuai dengan harapan kita bersama”pungkasnya.
(Ril/Adv/Mus)

News Feed