SriwijayaUpdate.Com, Indralaya– – Bupati OI Ilyas Panji Alam SH,SE MM diwakili oleh Asisten III Drs H Lukmansyah SH MH MPdI membuka kegiatan penilaian Kompetensi (Assesment) bagi calon Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pemkab OI di Kantor Regional VII BKN Jakabaring Palembang (30/10/2018)
Bupati OI Ilyas Panji Alam menyampaikan dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Asisten III Lukmasyah mengatakan dalam “mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik (Good Governance) dan untuk mendukung reformasi birokrasi dibutuhkan aparatur yang profesional berintegrasi berkinerja tinggi.”ujarnya dihadapan peserta kegiatan tersebut.
Bupati berharap “dari kegiatan ini tetpilih pejabat-pejabat yang amanah untuk mendukung Pemerintah Ogan Ilir dalam meningkatkan pembangunan di Bumi Caram Seguguk.”Pungkasnya.
Untuk diketahui Kegiatan ini diikuti oleh 20 peserta yang telah mendaftarkan diri dan menyampaikan berkas persyaratan kepada panitia seleksi. Sebanyak 13 peserta memenuhi syarat dan ketentuan yang telah ditentukan oleh panitia seleksi dan 7 diantaranya belum pernah mengikut asessment.
Sedangkan untuk penialaian sepenuhya dari pihak BKN dengan menggunakan 12 standar kompetensi yang disepakati antara Pemda OI dengan BKN dengan pusat kompetensi ASN BKN selanjutnya hasil penilaian akan diserahkan kepada panitia seleksi untuk dikonversi sebagai kopetensi penilaian kopetensi. (Mus)