by

Gubernur Sumsel H. Herman Deru Orang Pertama Pendataan Awal Regsosek di Sumsel

SriwijayaUpdate. Com, Palembang –
Badan Pusat Statistik (BPS) pada tanggal 15 Oktober- 14 November 2022 mulai melaksanakan Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) di seluruh provinsi di Indonesia tak terkecuali Sumsel. Regsosek di Sumsel ini ditandai dengan pendataan awal pada orang nomor satu di Sumsel yakni Gubernur Sumsel H. Herman Deru.

Pendataan Regsosek untuk Gubernur Herman Deru tersebut dilakukan di Griya Agung pada Sabtu (15/10/2022) malam. Regsosek ini dilakukan langsung Kepala BPS Sumsel Dr. Ir. Zulkipli, M.Si bersama sejumlah jajarannya.

Saat menerima petugas pendataan, Gubernur Sumsel H. Herman Deru tampak didampingi Ketua TP PKK Provinsi Sumsel Hj. Feby Deru. Pendataan secara garis besar berjalan lancar dan singkat.

Usai pendataan Gubernur Sumsel H. Herman Deru mengatakan bahwa Regsosek ini penting karena akan mendeteksi data dengan akurat.

Oleh sebab itu, dalam pelaksanaanya dibutuhkan informasi faktual dari masyarakat yang didata. Dengan data yang akurat ini nantinya pemerintah lebih mudah menentukan langkah kebijakan termasuk pemberian bantuan.

Begitu pula di Kediaman rumah pribadi Wakil Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) H. Mawardi Yahya didampingi oleh sang istri Hj. Fauziah Mawardi Yahya, mengikuti pendataan perdana sekaligus pencanangan registrasi sosial ekonomi (Regsosek) 2022 yang dilaksanakan oleh Badan Pusat Statitik(BPS) provinsi Sumsel, pada Sabtu (15/10/2022) Malam.

Dalam kesempatan ini Wakil Gubernur Provinsi Sumsel H. Mawardi Yahya mengajak seluruh masyarakat Provinsi Sumsel untuk turut andil dalam menyukseskan pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi Tahun 2022, kemudian menerima kedatangan petugas dan memberikan jawaban yang akurat. (Rel/Adv/Mus).

News Feed