by

BPD Tanjung Raja Selatan Bentuk Panitia Pilkades, Ini Pesan Sekcam Tanjung Raja

SriwijayaUpdate.Com, Ogan Ilir – Dalam rangka mensukseskan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) tahun 2022 dan menjalankan tugas, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Tanjung Raja Selatan menggelar rapat pembentukan Panitia Pemilihan Kepala Desa.

Rapat pembentukan, Jum’at, (20/05/21) ini dihadiri Sekretaris Camat Tanjung Raja Daud Rusdi, Kepala Desa Tanjung Raja Selatan Rudi Mahdum, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, Pengawas Desa dan peninjau dari DPC Abpesnas OI.

Dalam sambutannya Sekcam Tanjung Raja Daud Rusdi memberikan wejangan kepada seluruh stakeholder pilkades untuk menjalankan peran masing dengan penuh tanggungjawab.

“Untuk suksesnya Pilkades ada beberapa hal yang perlu diperhatikan pertama Regulasi kedua penyelenggara yang berkompeten dan akuntabilitas, selain itu juga kita berharap pesta demokrasi ini zero konflik”jelasnya dalam pertemuan tersebut.

Sementara Ketua BPD Desa Tanjung Raja Selatan Gusvin Edward Kauri mengatakan rapat ini merupakan salah satu tugas BPD dalam menjalankan tahapan pilkades serentak yang akan digelar pada bulan Oktober 2022 mendatang.

Lebih lanjut dikatakannya para panitia yang ditunjuk sudah melalui rapat intern BPD, selain itu panitia yang ditunjuk dianggap mampu dan berkompeten untuk menjalankan amanah yang diberikan.

“Kita berharap amanah yang diberikan bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya” ungkapnya.

Senada dikatakan oleh Ketua Panitia Pilkades terpilih Pemilu D Nusantara mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mempercayakan amanah yang cukup berat ini dan berharap seluruh pelaksanaan tahapan pilkades tahun ini berlangsung denga aman dan damai.

“Terima kasih kepada semua pihak dan kami siap bekerja keras untuk mensukseskan pesta demokrasi pilkades tahun ini” jelasnya sembari berharap dukungan dari seluruh elemen masyarakat untuk menciptakan suasana yang kondusip.

Adapun panitia yang terpilih yakni
Ketu. :Pemilu D Nusantara
Wakil Ketua : Abdul Her
Sekretaris : Ardiansyah
Bendahara : Ariezona
Anggota : 1. Irzan
2. Huzairin
3. Lianta Rohim Hamidi
Selanjutnya dilaksanakan sumpah jabatan dengan disaksikan para peserta rapat yang hadir dalam pertemuan tersebut. (Mus).

News Feed