by

Wagub MY Ajak FPK Sumsel Tingkatkan Toleransi Warga di Masa Pandemi.

SriwijayaUpdate. Com, Palembang –
Wakil Gubernur Sumsel H. Mawardi Yahya menerima audiensi Pengurus Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Provinsi Sumsel, Senin (12/7/21) di ruang tamunya. Kedatangan rombongan ini dalam rangka meminta arahan terkait program kerja serta pengukuhan pengurus periode 2021-2024.

Selain Ketua FPK Provinsi Sumsel Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin, hadir pula dalam audiensi tersebut yakni Wakil Ketua FPK Provinsi Sumsel H. Syairozi SH.M.Hum, Anggota FPK lainnya Maramis SH. M.Hum, Ir. Raimar Younaidi dan Drs Darwis Hidayat, MM. Serta Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Rosyidin H. Rosyidin Hasan dan Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Sumsel, Kurniawan.

Pada kesempatan itu, Wagub Mawardi Yahya mengatakan sangat mengapresiasi kehadiran pengurus FPK Provinsi Sumsel. Kedepan setelah dikukuhkan MY pun meminta agar FPK dapat mengajak masyarakat Sumsel untuk meningkatkan toleransi terutama di masa-masa pandemi seperti sekarang.

” Pandemi berdampak pada banyak hal, selain penurunan kesehatan juga ekonomi bahkan aktivitas sosial. Saya pikir ini perlu dihadapi dengan toleransi yang lebih baik lagi dari sebelumnya. Sehingga kerukunan dan kedamaian di Sumsel semakin meningkat,” papar Mawardi.

Menurutny toleransi menjadi kunci utama tak hanya antar individu tapi lebih luas baik perkelompok, komunitas bahkan dalam berbangsa dan bernegara. Agar toleransi ini semakin meningkat menurutnya pemahaman kepada masyarakat harus terus dilakukan.

Bila perlu MY menyarankan agar FPK dapat membuat tagline khusus yang paa mengenai toleransi tersebut. Sehingga semakin cepat terwujudnya tujuan utama yakni Sumsel Maju untuk Semua.

Dalam kesempatan itu Mawardi juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada FPK yang telah percaya menunjukkan sebagai Dewan Pansehat FPK.(Rel/Adv/Mus).

News Feed