by

Gubernur Sumsel Resmikan PLTS untuk Pengairan Sawah Sistem Pompanisasi

SriwijayaUpdate. Com, Muara Enim –
Program listrik masuk sawah yang merupakan inisiasi Gubernur Sumsel H Herman Deru mendapat dukungan dari berbagai pihak. Setelah sebelumnya program listrik masuk sawah dijalankan melalui Perusahaan Listrik Negara (PLN), kali ini PT Bukit Asam turut berkontribusi untuk menjalankan inisiasi tersebut.

Dimana PT Bukit Asam membuat terobosan dengan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) untuk pengairan persawahan melalui pompanisasi dari sungai.

“PT Bukit Asam telah memberikan angin segar kepada para petani dengan membangun PLTS untuk pengairan sawah. Ini merupakan dukungan PT Bukit Asam untuk kemajuan pertanian di Sumsel,” kata Herman Deru ketika meresmikan PLTS Bukit Asam di Desa Tanjung Raja Kecamatan Muara Enim Kabupatem Muara Enim, Selasa (2/3).

Dengan begitu lanjutnya, petani yang berada di kawasan perbukitan tetap bisa melakukan tanam dan panen tanpa adanya hambatan seperti kurangnya air yang mengaliri sawah.

Dia meyakini, inovasi yang dilakukan PT Bukit Asam tersebut dapat menjadi contoh nasional. Sebab, menurutnya, hal itu merupakan prestasi baru dalam mendorong kemajuan sektor pertanian.

Kendati begitu, sambungnya, masyarakat juga harus turut membantu dengan menjaga PLTS dan pompanisasi tersebut sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara berkesinambungan.(Rel/Adv/Mus)

News Feed