by

14 Pendiri HMI, Dua Makamnya Ada Di Desa Tanjung Atap Ogan Ilir

SriwijayaUpdate.Com, Ogan Ilir – Kegiatan Napak Tilas Pendiri Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Bupati Ogan Ilir (OI) HM Ilyas Panji Alam berikan penghargaan dan tandatangani prasasti diatas makam pendiri organisasi HMI. Adapun dua dari 14 tokoh pemprakarsa organisasi HMI tersebut berasal dari Desa Tanjung Atap Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten OI yakni H Dahlan Husin dan Hj Siti Zainah.

Kegiatan ini berlangsung pada Selasa (15/9/2020) bertempat di pemakaman Desa Tanjung Atap Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten OI. Pemberian penghargaan prasasti tersebut dilakukan sebagai wujud penghormatan putra putri Ogan Ilir terhadap dua orang tokoh pendiri organisasi HMI asal bumi caram seguguk.

“Saya sebagai Bupati, sangat menghormati putra-putri Ogan Ilir. Selayaknya kita selaku warga masyarakat Kabupaten OI menghargai buah pikiran ayahanda H Husin dan Ibunda Hj Siti Zainah selaku tokoh pendiri organisasi HMI,” Kata Bupati H.M Ilyas Panji Alam SE., SH., MM.

Ditambahkan Bupati OI, prasasti penghargaan yang diberikan kiranya menjadi panutan bahwa ada tokoh nasional yang berasal dari Desa Tanjung Atap Kecamatan Tanjung Batu, “Mari bersama-sama kita menghargai karya anak-anak Ogan Ilir dan mengajak zuriad, keluarga & masyarakat desa tanjung atap untuk menjaga & merawat makam pendiri HMI tersebut, ujar Bupati HM Ilyas Panji Alam.

Giat napak tilas perjuangan HMI ayahanda H Dahlan Husin dan Ibunda Hj Siti Zainah, turut dihadiri Ketua Umum PB HMI Arya Kharisma Hardi, Ketum HMI Palembang Eko Hendiyono, Sekum Indra Setiawan, Ketua HMI cabang Ogan Ilir Sonedi Ariansyah.

Sementara dalam sambutannya, Ketum PB HMI Arya Kharisma menjelaskan, organisasi HMI berdiri pada tahun 1947 tepatnya 18 bulan setelah Indonesia merdeka. Organisasi HMI berdiri atas pemrakarsa 14 orang tokoh, dua diantaranya berasal dari Desa Tanjung Atap Kabupaten OI yakni H Dahlan Husin dan Hj Siti Zainah.

Ke-14 orang tokoh tersebut, membentuk organisasi yang bernuansa islam embrionya HMI lahir pasca kemerdekaan RI dan sampai saat ini tetap aktif.

“Dengan semangat perjuangan, misi pertama kali NKRI menjaga keutuhan NKRI, pertahankan kemerdekaan dan perjuangan islam, ucap Ketum PB HMI. Ia menambahkan, sampai saat ini sudah banyak sudah dilakukan oleh HMI melalui pembinaan pengkaderan.”

Ditambahkannya, Organisasi HMI telah melahirkan para kader yang pernah menjadi pemimpin “Seperti Wakil Presiden Jusuf Kalla sebagai ketua HMI Makasar serta banyak lagi alumni-alumni HMI lainnya yang tersebar menjadi pemimpin di tanah air ucap Ketum PB HMI.”pungkasnya.z

News Feed