by

Bupati OI Terima Kunjungan Disabilitas Taekwondo Association

SriwijayaUpdate.Com, Ogan Ilir -Kunjungan Korea Disabilitas Taekwondo Association sekaligus Opening Caremony Of The Taekwondo Association For The Disabled At Sumsel Indonesia yang berlangsung di
Gedung Serbaguna Komplek Perkantoran Terpadu (KPT) Tanjung Senai Indralaya, Rabu (17/7/19).

Pada kesempatan awal Ketua asosiasi disabilitas Indonesia Mr. Jun Minsik dalam sambutannya meminta dukungan semua pihak agar penyandang desabilitas atlit taekwondo bisa maju dan berkembang dibarengi dengan prestasi.

Dalam kunjungan ke Kabupaten OI Mr. Jun Minsik didampingi lima pengurus A sosiasi Disabilitas Indonesia yaitu M. Bae Cung Sik wakil ketua Asosiasi Disabilitas Indonesia, Mr. Sung Myeong Hwan selaku penasehat, Mr. Park Sung Kil selaku ketua panitia persiapan, Mr. Shin Hyoen Moo ketua pelaksana sekaligus pelatih dan M. Chan Hyun Chul sebagai ketua promosi.

Pada kesempatan yang sama Bupati OI HM. Ilyas Panji Alam, dalam sambutannya antara lain berterima kasih atas kunjungan ketua asosiasi disabilitas Indonesia dari Korea beserta rombongan yang datang dan berkunjung ke Kabupaten Ogan Ilir.

Lanjut Bupati, Taekwondo merupakan salah satu cabang seni olahraga yang berasal dari Korea Selatan.

Acara dilanjutkan dengan tukar cinderamata juga pemakaian pakaian DOBOK kepada Bupati dan penyerahan bendera pataka taekwondo kepada bupati OI. (Red)

News Feed