by

Demo Sikat Gigi, Puskesmas Seri Tanjung Datangi sekolah ini

SriwijayaUpdate.Com, Indralaya – Puskesmas Seri Tanjung menggelar demo sikat gigi di SD Negeri 14 Kecamatan Tanjung Batu. Hal itu dilakukan untuk menerapkan kebiasaan baik, khususnya perilaku hidup bersih dan sehat kepada anak-anak.

Satu diantara petugas Puskesmas Seri Tanjung Hernita menuturkan, kegiatan tersebut memang rutin dilakukan setiap tahunnya di sekolah dasar. Ia mengatakan, upaya tersebut sebagai wujud mengintegrasikan empat kebiasaan baik kepada para siswa
“Empat kebiasaan baik itu, yaitu sikat gigi, cuci tangan, menggunakan air bersih serta makan-makanan yang bergizi,” ujarnya, Jumat (09/11/2018).

Hernita menilai, hal itu sangat diperlukan untuk menumbuhkan serta menanamkan kebiasaan baik kepada anak-anak sejak dini. Salah satu kebiasaan baik, yaitu sikat gigi perlu dilakukan untuk membiasakan anak-anak agar menyikat gigi.

“Selain untuk biasakan anak-anak, mereka jadi tahu dan ingat kapan waktu yang baik untuk sikat gigi. Pagi setelah sarapan dan malam sebelum tidur,” ucapnya.

Dengan begitu, kata dia, kebiasaan tersebut bisa diterapkan dengan baik. Hernita berharap, para siswa secara konsisten menerapkan kebiasaan baik untuk hidup bersih dan sehat, baik di rumah, masyarakat maupun di sekolah.

“Dengan begitu juga diharapkan bisa mendukung aktivitas belajar mereka di sekolah. Untuk itu, perlu peran serta orang tua untuk membiasakan kebiasaan baik bagi anak-anaknya,” pungkasnya. (Mus

News Feed